Akikah dengan Kambing, Sapi/Unta?

Barangsiapa memperhatikan hadits-hadits yang datang dengan lafal “Asyyaah”, ia menjadikan akikah dengan kambing yang utama. Bahkan sebagian ulama ada yang berpendapat akikah dengan selain kambing tidak sah. Diantara ulama yang berpendapat akikah dengan kambing lebih utama dari sapi/unta adalah Malik, sama dengan pendapatnya dalam perkara kurban.

Adapun menurut pendapat yang terkuat kalangan Syafi’iiyah akikah dengan sapi/unta lebih utama.

Mereka berdalil dengan hadits Abu Hurairah dengan sanad yang marfu’ : “Barangsiapa mandi junub di hari Jum’at, kemudian pergi pada waktu pertama, seolah-olah ia berkurban dengan unta. Dan barangsiapa pergi pada waktu kedua, seolah-olah ia berkurban dengan sapi. Dan barangsiapa pergi pada waktu ketiga, seolah-olah ia berkurban dengan kambing bertanduk. Dan barangsiapa pergi pada waktu keempat, seolah-olah ia berkurban dengan ayam…” Muttafaqun ‘Alaihi

Tidak diragukan lagi bahwa yang berkurban dengan unta lebih utama dari yang berkurban dengan kambing, sebagaimana yang dijelaskan pada hadits ini. Karena unta lebih mahal dan lebih banyak dagingnya. Maka ia lebih utama dengan syarat tidak disertai dengan perbuatan berbangga-bangga dan membuang-buang harta.

Wallahua’lam

 

Sumber: http://aqiqoqu.com/2014/10/08/akikah-dengan-kambing-sapiunta/

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *